31 Juli 2007

SEORANG BAYI YANG LAPAR

Artikel ini diambil dari buku "RUMAH KESUKAAN TUHAN" karangan Tommy Tenney, halaman 27-28, dengan sedikit perubahan, kalau ada.



Jika ada seorang bayi kecil yang lapar di sebuah kebaktian gereja, menurut Anda apakah bayi tersebut akan terkesan atau terganggu oleh kenyataan bahwa Tommy Tenney sedang berdiri di depan untuk berkothbah? Apakah Anda percaya bahwa bayi kecil itu akan berhenti sejenak untuk berpikir: "Uh oh, ada pendeta berdiri di sana, sebaiknya aku tenang"?

Jika bayi itu lapar, suasana akan gaduh. Menurut Anda apakah bayi itu akan memikirkan siapa yang sedang mengamati, atau apa yang sedang dilakukan oleh semua orang dewasa yang berpakaian rapi ini? Tidak! Bayi itu akan menunjukkan rasa laparnya, karena semua yang diketahuinya adalah: "Jika aku tidak mendapatkan makanan atau pertolongan, aku akan mati."
Menurut anda, apakah ini terjadi di dalam Injil Matius?

Lalu datanglah orang-orang buta dan orang-orang timpang ke dalam Bait Allah itu dan mereka disembuhkan-Nya. Tetapi ketika imam-iamam kepala dan ahli-ahli Taurat melihat mukjizat-mukjizat yang dibuat-Nya itu dan anak-anak berseru dalam bait Allah: "Hosana bagi Anak Daud!" hati mereka sangat jengkel, lalu mereka berkata kepada-Nya, "Engkau dengar apa yang dikatakan anak-anak ini?" Kata Yesus kepada mereka, "Aku dengar,; belum pernahkah kamu baca: Dari mulut bayi-bayi dan anak-anak yang menyusu Engkau telah menyediakan puji-pujian?"
Matius 21: 14-16

Bahasa Yunani yang diterjemahkan sebagai "berseru" dalam ayat tersebut tidak mengacu pada seruan kecil sukacita yang sopan atau sedu sedan yang lembut. Kata tersebut berarti "menjerit, berseru dengan keras, memekik, bersorak, memohon dengan sangat". Saya pikir terlalu banyak dari kita yang hanya terlalu memikirkan persetujuan orang lain dalam mengejar hadirat Tuhan. Kita harus seperti seorang anak kecil yang kelaparan, yang berseru meminta pertolongan.

Saatnya bagi Anda untuk menunjukkan rasa lapar Anda. Jadilah seperti seorang anak kecil dan berkatalah, "Aku tidak peduli siapa yang mendengarkanku. Aku tidak peduli siapa yang melihatku. Aku harus mendapatkan Engkau, Tuhan! Aku sangat lapar."
Tunjukkan rasa lapar Anda seperti yang dilakukan oleh Bartimeus pada hari penuh mukjizat itu.
Dapatkan perhatian Allah dan abaikan persetujuan manusia.





hanya karena kasih-Nya,
iwan






PHRASE OF THE DAY
"Aku tidak akan membiarkan Engkau berada sedekat ini dan melewatkan aku. Aku benar-benar mengharapkan Engkau! Kasihanilah aku!"
Tommy Tenney: "RUMAH KESUKAAN TUHAN" halaman 29
Penerbit Immanuel, cetakan pertama, 2000





WORDS OF GOD
Mintalah, maka akan diberikan kepadamu, carilah, maka kamu akan mendapat, ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu
Matius 7:7

Tidak ada komentar: